Sebanyak 44 orang peserta mendaftarkan diri dalam proses rekrutmen Asisten Pengabdi Bantuan Hukum, LBH Jakarta 2020. Sejumlah 16 orang peserta lulus memenuhi syarat dan kualifikasi dalam tahap seleksi administrasi. Peserta yang lulus tahap seleksi administrasi juga mengikuti serangkaian panjang proses rekrutmen calon Asisten Pengabdi Bantuan Hukum LBH Jakarta 2020, yaitu:
- Ujian Tulis dengan 5 materi ujian;
- Psikotes;
- Catatan/penilaian dari Pengabdi Bantuan Hukum yang mendampingi/melakukan mentoring selama proses Kalabahu berlangsung; serta
- Wawancara oleh Pimpinan LBH Jakarta.
Dengan mempertimbangkan hasil penilaian tersebut, LBH Jakarta mengumumkan, berikut adalah nama-nama Asisten Pengabdi Bantuan Hukum LBH Jakarta periode 2019 – 2020:
- Abdan Ramadhani Widin Florestu;
- Alif Fauzi Nurwidiastomo;
- Andrie Yunus;
- Gema Gita Persada;
- Jihan Fauziah Hamdi;
- Mangara Tua Silaban;
- Muhamad Ridwan Herdika;
- Muhammad Fadhil Alfathan Nazwar;
- Reyhan Rezki Nata; dan
- Safaraldy Raenanda D. Widodo.
Selamat bergabung kepada 10 kawan yang namanya tercantum di atas, dan terima kasih banyak LBH Jakarta sampaikan kepada seluruh kawan-kawan yang telah berpartisipasi dalam proses rekrutmen APBH LBH Jakarta 2020-2021. Kiranya kita tetap setia memperjuangkan kebenaran dan keadilan dimana pun kita berkarya!
Salam Juang!